Berita Indokalbar.com: Pramuka
Tampilkan postingan dengan label Pramuka. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pramuka. Tampilkan semua postingan

20 Mei 2023

Karolin Berharap Pembina Pramuka Mampu Meningkatkan SDM Pelajar

Karolin Berharap Pembina Pramuka Mampu Meningkatkan SDM Pelajar.
LANDAK – Bupati Landak periode 2017-2022 Karolin Margret Natasa menghadiri kegiatan Kursus Pembina Pramuka Tingkat Dasar (KMD) Mandiri pada Kwartir Ranting Mandor yang bertempat di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Mandor, Kecamatan Mandor, Kabupaten Landak, Jum'at (19/05/23) sore.

Kursus Pembina Pramuka Tingkat Dasar tersebut diikuti oleh 36 peserta dengan dihadiri oleh kepala sekolah se-Kecamatan Mandor selaku Ketua Majelis Pembimbing Gugus (Mabigus) Sekolah, serta dihadiri oleh Camat Mandor dan dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Landak.

Karolin dalam sambutannya mengatakan bahwa sejak kurikulum 2013 Pramuka telah ditetapkan sebagai ekstrakurikuler wajib, karena ekstrakurikuler merupakan kegiatan yang dilaksanakan diluar jam pelajaran untuk memperkaya dan memperluas wawasan, pengetahuan dan kemampuan siswa.

"Dengan adanya kurikulum merdeka yang sekarang ini, Saya yakin hal-hal seperti ini walaupun tidak disebutkan secara eksplisit, ekstrakurikuler Pramuka tetap diperlukan oleh anak didik kita. Tentu saja apapun yang kita lakukan pada akhirnya adalah untuk memperluas wawasan, untuk memperkaya pengetahuan dan kemampuan siswa," ungkap Karolin.

Karolin yang juga pernah menjabat sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Pramuka Kabupaten Landak periode 2017-2022 berharap agar pembina Pramuka mampu mengembangkan ekstrakurikuler Pramuka untuk semua jenjang pendidikan.

"Saya harap yang mengikuti pelatihan ini dapat bersemangat, karena melalui kakak-kakak pembina inilah anak-anak kita menggantungkan harapan, kasihan mereka jika ekstrakurikuler Pramuka yang wajib saja tidak sanggup disediakan oleh sekolah. Mari kita bersama-sama membangun generasi penerus bangsa terutama anak-anak Kabupaten Landak," pesan Karolin.

Karolin menyampaikan bahwa dirinya selalu berupaya dan berjuang untuk memberikan perhatian kepada generasi muda di Kabupaten Landak untuk menjadi generasi yang hebat, cerdas, maju dan modern.

24 Februari 2023

Lomba Tingkat regu Pramuka Penggalang IV ( LT - IV ) Kwartir Daerah Gerakan Pramuka

Lomba Tingkat regu Pramuka Penggalang IV ( LT - IV ) Kwartir Daerah Gerakan Pramuka
Lomba Tingkat regu Pramuka Penggalang IV ( LT - IV ) Kwartir Daerah Gerakan Pramuka. (Adpim Pemprov Kalbar)
PONTIANAK, INDOKALBAR.com - Mewakili Gubernur Kalimantan Barat, Asisten Administrasi dan Umum Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Drs. Alfian, M.M secara resmi membuka Lomba Tingkat regu Pramuka Penggalang IV ( LT - IV ) Kwartir Daerah Gerakan Pramuka  di Halaman Kampus IKIP PGRI Jalan Ampera Pontianak, Kamis (23/02/2023).

Dalam sambutannya ia menyampaikan bahwa Gerakan Pramuka merupakan salah satu alternatif solusi yang sangat relevan dan menjadi harapan kita dalam menjawab berbagai permasalahan Kepramukaan, karena dengan keberadaan organisasi dan anggota yang tersebar di semua Tingkatan Wilayah, pola pendidikan berorientasi pada membangun karakter dan kepribadian yang unggul serta jenjang pembinaan yang jelas sehingga diharapkan dapat menjadi generasi muda bangsa yang diharapkan dalam menopang peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) yang handal dan kompeten.

Lomba Tingkat regu Pramuka Penggalang IV ( LT - IV ) Kwartir Daerah Gerakan Pramuka
Lomba Tingkat regu Pramuka Penggalang IV ( LT - IV ) Kwartir Daerah Gerakan Pramuka. (Adpim Pemprov Kalbar)
"Semoga adik-adik penggalang yang terampil dan mampu menjadi tauladan serta menjadi insan yang memiliki semangat dalam mengamalkan nilai-nilai Dasa Darma Pramuka yang didalamnya memiliki nilai-nilai pembentukan karakter bagi remaja dan pemuda," harapnya.

Tak hanya itu, Alfian juga berharap Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kalimantan Barat dapat terus berkiprah membangun kepribadian generasi muda yang lebih mandiri dan berorientasi kebangsaan secara terus menerus serta berkelanjutan.

Sementara itu, di tempat yang sama Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kalimantan Barat, Syarif Abdullah Alkadrie, S.H., M.H. menyampaikan pesan kepada anggota pramuka untuk bersemangat mengikuti kegiatan Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang IV (LT-IV) agar kedepannya dapat berprestasi hingga bisa  mengharumkan nama Kalimantan Barat di kancah Nasional.

Sebagai informasi, Kegiatan yang berlangsung di halaman Kampus IKIP PGRI Jalan Ampera Pontianak,   dengan sistem terpusat yang diikuti dari 14 Kwartir Cabang se Kalimantan Barat dengan formasi 16 Pramuka Penggalang Putra dan Putri pemenang Lomba Tingkat III yang berlangsung di masing-masing Kwartir Cabang se- Kalimantan Barat.

LT IV Kwarda Kalbar diikuti 11 dari 14 Kwartir Cabang se- Kalimantan Barat, adapun Kwarcab yang tidak berpartisipasi antara lain Bengkayang, Kayong Utara dan Kapuas Hulu.

Peserta LT IV merupakan peserta didik yang berusia 11 - 15 tahun yang mayoritas duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama ( SMP ). Kegiatan LT IV menyajikan lebih dari 30 mata lomba yang pelaksanaannya berlangsung Kamis, 23 s/ d  Minggu  26 Februari 2023.

Lomba yang digelar antara lain Packing, Pionering, Orienteering, Masak Rimba, Reportase Kegiatan serta lomba ketangkasan lainnya. Kegiatan Lomba Tingkat yang berlangsung 5 tahun sekali ini menjadi kegiatan kompetisi tertinggi di Pramuka Penggalang yang berlangsung di penjuru tanah air.

Pada pembukaan kegiatan ini menghadirkan penampilan dari Gugus depan Pangkalan SMP Negeri 12 Sungai Raya dan SD Negeri 17 Pontianak.

Pemenang Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang IV (LT-IV) akan mewakili Kwarda Kalimantan Barat ke perhelatan LT V di tingkat Nasional pada Juli 2023 mendatang,   yang akan  berlangsung di Bumi Perkemahan Cibubur Jakarta. 

(Ery/Irf)

23 Februari 2023

Kontingen Kwarcab Kabupaten Sekadau diwakili MTSS AL IQDAM Merapi

Kontingen Kwarcab Kabupaten Sekadau diwakili MTSS AL IQDAM Merapi
Gambar ilustrasi. Kontingen Kwarcab Kabupaten Sekadau diwakili MTSS AL IQDAM Merapi.
SEKADAU, INDOKALBAR.com - Ketua Kwartir Cabang (KWARCAB) Kabupaten Sekadau, Herman A Bakar resmi melepas kontingen Kabupaten Sekadau untuk mengikuti lomba tingkat IV (empat) Kwartir Daerah (KWARDA) Kalimantan Barat tahun 2023 di Kantor Sekretariat Kwarcab Sekadau, kecamatan sekadau hilir kabupaten Sekadau, Rabu kemarin (22/2/2023).

Lomba Tingkat IV Kwarda Kalimantan Barat tahun 2023 ini dilaksanakan mulai tanggal 22-26 Februari 2023 di Bumi Perkemahan Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) PGRI Pontianak yang di ikuti oleh peserta dari Kwarcab seluruh Kalimantan Barat.

Kontingen Kwarcab Kabupaten Sekadau terdiri dari putra dan putri diwakili oleh MTSS AL IQDAM Merapi sebagai pemenang pertama Lomba Tingkat 3 Kabupaten Sekadau dengan total peserta yang ikut berjumlah 16 orang yang terdiri dari 8 orang laki-laki dan 8 orang perempuan.

kontingen Kabupaten Sekadau untuk mengikuti lomba tingkat IV (empat) Kwartir Daerah (KWARDA) Kalimantan Barat tahun 2023
Kontingen Kabupaten Sekadau untuk mengikuti lomba tingkat IV (empat) Kwartir Daerah (KWARDA) Kalimantan Barat tahun 2023.
Sekretaris Dinas Porapar Kristianus Jepalis berharap kepada perwakilan dari kontingen Kabupaten Sekadau saat mengikuti Lomba Tingkat IV yang diselenggarakan nantinya dapat benar-benar siap.

“Karena kita merupakan orang yang terpilih mewakili Kabupaten Sekadau berlaga pada Lomba Tingkat Provinsi dan mudah-mudahan adik-adik dapat berhasil di tingkat Provinsi dan maju ke tingkat Nasional,” ungkap Jepalis.

Sementara itu ketua Kwarcab Kabupaten Sekadau Herman A Bakar saat diwawancarai, berharap anak-anak kontingen sekadau mampu membawa harum nama Kwarcab Kabupaten Sekadau di tingkat Provinsi Kalimantan Barat.

“Di Lomba Tingkat IV ini apabila mereka mampu memenangkan sejumlah lomba yang berjumlah kurang lebih 30 perlombaan pada Lomba Tingkat IV ini maka mereka berhak untuk maju di Lomba Tingkat V beregu yang diselenggarakan di Cibubur Jakarta,” tutup Herman.

Oleh: Madah Sekadau
Editor: Ery

Pasang Iklan

Hukum

Pemprov Kalbar

Pemda