Berita Indokalbar.com: Nanga Taman
Tampilkan postingan dengan label Nanga Taman. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Nanga Taman. Tampilkan semua postingan

20 Februari 2024

Terjadi Kecelakaan Di Tugu Cidayu Nanga Taman

Foto : Kecelakaan Di Tugu Cidayu Nanga Taman.

SEKADAU - Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) terjadi di depan Tugu Cidayu, Jalan Poros Nanga Taman - Mahap, Kecamatan Nanga Taman, Kabupaten Sekadau pada Selasa (20/2/2024) pagi sekitar pukul 07.10 WIB. Kecelakaan melibatkan dua sepeda motor dan mengakibatkan satu orang meninggal dunia.

Kapolsek Nanga Taman IPDA Insan Malau, S.H., membenarkan kejadian tersebut. Ia menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi antara pengendara motor Honda Revo Fit berinisial RH (18) dengan pengendara motor Kawasaki KLX, DK (14). Keduanya merupakan warga Kecamatan Nanga Taman.

“DK mengendarai motornya berjalan dari arah pasar Nanga Taman menuju SMP Suparna. Ketika hendak masuk ke arah sekolah, tiba-tiba dari arah berlawanan muncul sepeda motor Honda Revo Fit yang dikendarai RH. Sehingga kecelakaan tersebut tak dapat terhindari,” jelas IPDA Malau.

Kapolsek IPDA Malau mengungkapkan, akibat kecelakaan tersebut kedua pengendara motor pingsan di tempat kejadian setelah bertabrakan. Sedangkan untuk motor yang mereka kendarai mengalami kerusakan di bagian depan.

“Mendapati informasi tersebut, anggota piket Mako Polsek Nanga Taman langsung bergegas menuju TKP untuk melakukan pengamanan serta mengatur lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan. Kedua pengendara motor tersebut secepatnya dievakuasi ke Puskesmas Nanga Taman untuk mendapatkan perawatan medis,” ujarnya.

RH saat ini telah dirujuk ke RSUD Sekadau untuk mendapat perawatan medis lebih lanjut. Namun, DK dikabarkan telah meninggal dunia. Kejadian ini ditangani oleh Satlantas Polres Sekadau.

Terkait kejadian tersebut, Kapolsek Nanga Taman IPDA Malau, menghimbau kepada seluruh pengendara motor, untuk selalu berhati-hati dan waspada saat berkendara di jalan raya.

“Kami menghimbau kepada seluruh pengendara motor agar selalu berhati-hati dan waspada saat berkendara di jalan raya. Patuhi peraturan lalu lintas dan selalu gunakan helm untuk keselamatan diri. Semoga kejadian ini tidak terjadi lagi,” imbaunya. (Hms)

30 Januari 2024

Bupati Sekadau Membuka Musrenbang RKPD Di Nanga Taman

Foto : Bupati Sekadau Membuka Musrenbang RKPD Di Nanga Taman.

SEKADAU - Bupati Sekadau, didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Sekadau, membuka Musyawarah Rencana Pembangunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2025 di Kantor Camat Nanga Taman pada Selasa (30/1/24).

Penyusunan RKPD ini merupakan tahap pemantapan dalam proses perencanaan mencapai visi dan misi dalam RPJMD tahun 2021-2026 dengan tema 'Mewujudkan Kemajuan, Kesejahteraan, dan Martabat Masyarakat Kabupaten Sekadau'.

Musrenbang RKPD bertujuan untuk menghimpun aspirasi masyarakat sebagai dasar perumusan kegiatan, lokasi kegiatan, dan kelompok sasaran yang sejalan dengan sasaran pembangunan yang telah ditetapkan.

Acara melibatkan Staf Ahli, Kepala OPD, Anggota Forkopimcam Nanga Taman, Kepala Desa se-Kecamatan Nanga Taman, serta perwakilan Organisasi dan Tokoh Kemasyarakatan.

Rencana pembangunan Tahun 2025 yang dihasilkan nantinya akan diusulkan dan dibiayai melalui sumber pembiayaan dari APBD maupun APBN.

Semua pihak yang hadir berperan dalam menyepakati hasil Musrenbang Desa, menetapkan prioritas kegiatan pembangunan di Kecamatan, dan mengintegrasikannya dengan fungsi-fungsi perangkat daerah. 

Langkah ini diharapkan dapat menciptakan rencana pembangunan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, memajukan Kabupaten Sekadau, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat. (**)


Pasang Iklan

Hukum

Pemprov Kalbar

Pemda