Berita Indokalbar.com: Berona
Tampilkan postingan dengan label Berona. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Berona. Tampilkan semua postingan

23 Oktober 2023

Derani Pencari Ikan Ditemukan Tak Bernyawa

Korban tenggelam di Pangkin ditemukan meninggal
Korban tenggelam di Pangkin ditemukan meninggal.
SEKADAU - Buah kerja keras Tim Gabungan Tagana Sekadau, Basarnas Sintang, BPBD Sekadau dan Sanggau membuahkan hasil.

Korban tenggelam atas nama Derani (65) warga dusun Pangkin Desa Mungguk, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau akhirnya ditemukan dalam kondisi sudah meninggal, Senin (23/10/23) sore.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sekadau, Ir. Akhmad Suryadi MT saat dikonfirmasi membenarkan kabar ditemukannya korban tenggelam tersebut.

"Korban ditemukannya di wilayah Batu Kajang, RT:14 Berona, Desa Mungguk, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau dengan titik koordinat -0°0'22 823"S 110°54'33,33"E 49°NE Pada pukul 14:50 Wib sore tadi," Ujar Ahmad Suryadi.

Korban ditemukan setelah Tim SAR Gabungan melakukan penyisiran Sungai Sekadau dengan perahu karet dan perahu warga. (TRC BPBD Kabupaten Sekadau)

Pasang Iklan

Hukum

Pemprov Kalbar

Pemda