Pj Gubernur ajak pengurus KKSS kolaborasi bangun Kalbar - Berita Indokalbar.com

05 November 2024

Pj Gubernur ajak pengurus KKSS kolaborasi bangun Kalbar

Pj Gubernur ajak pengurus KKSS kolaborasi bangun Kalbar
Pj Gubernur ajak pengurus KKSS kolaborasi bangun Kalbar. (ANTARA)
Pontianak - Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bekerja sama dalam pembangunan daerah, termasuk komunitas daerah asal Sulawesi Selatan yang tergabung dalam Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS).

"Saya memberikan apresiasi kepada BPW KKSS Kalbar yang baru saja dikukuhkan, dan mengajak untuk meningkatkan sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan Kalimantan Barat yang lebih maju," kata Pj Gubernur Kalbar Harisson di Pontianak, Senin.

Harisson mengatakan bahwa kolaborasi dengan berbagai elemen masyarakat, termasuk KKSS, akan memberikan dampak signifikan bagi kemajuan daerah.

Menurutnya, keterlibatan semua pihak dalam pembangunan akan memperkuat solidaritas dan rasa kepedulian terhadap Kalimantan Barat.

"Saya harap KKSS dapat terus meningkatkan kepedulian dan partisipasi dalam pembangunan daerah. Kontribusi dari warga asal Sulawesi Selatan, sekecil apapun, akan sangat berarti bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kalbar," tuturnya.

Harisson menambahkan pengurus KKSS Kalbar diharapkan mampu memperkuat kontribusi mereka dalam berbagai sektor pembangunan daerah mengingat kehadiran KKSS sebagai mitra strategis pemerintah sangat penting dalam mewujudkan Kalimantan Barat yang lebih maju dan sejahtera.

"Semoga KKSS Kalbar terus menjunjung tinggi nilai-nilai luhur yang dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat luas dalam mendukung upaya bersama membangun Kalimantan Barat," katanya.

Di tempat yang sama, Ketua BPW KKSS Kalbar periode 2024-2029, Burhanuddin Ahad yang baru saja dilantik, menyatakan optimistis bahwa KKSS Kalbar dapat memainkan peran aktif dalam mendukung pembangunan provinsi itu.

Ia menyoroti pentingnya menjaga semangat gotong royong sebagai landasan utama persatuan dan kerukunan, terutama di tengah perkembangan zaman yang semakin modern.

"Sejarah mengajarkan kita bahwa kekompakan dan gotong royong merupakan penopang utama dalam menjaga kerukunan. Meski menghadapi arus perubahan, kita perlu memperkuat nilai ini agar tetap bertahan sebagai ikatan yang kuat dalam masyarakat," kata Burhanuddin.

Pewarta : Rendra Oxtora/ANTARA

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar