Musda III DMI Sekadau Tahun 2023. |
Sekadau, Kalbar - Plt. Asisten 1 Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Sekadau, Radius membuka kegiatan Musyawarah Daerah (Musda) III Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Sekadau. Bertempat di aula Gedung PKK Sekadau, Kalbar, Sabtu (28/1/2023).
Ketua Panitia pelaksana Anwar, mengatakan maksud diselenggarakannya kegiatan ini adalah untuk memilih Ketua dan pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Sekadau, masa bakti 2023-2028.
Ketua Panitia pelaksana Anwar, mengatakan maksud diselenggarakannya kegiatan ini adalah untuk memilih Ketua dan pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Sekadau, masa bakti 2023-2028.
"Anggaran yang dipergunakan dalam kegiatan ini bersumber dari DMI Kabupaten Sekadau melalui dana hibah Pemerintah Kabupaten Sekadau," kata Anwar.
Plt. Asisten 1 Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Sekadau, Radius mengatakan, bahwa Pemerintah Kabupaten Sekadau sangat mendukung atas dilaksanakannya kegiatan Musda III DMI Kabupaten Sekadau tahun 2023.
"Pada kesempatan ini, saya juga mengucapkan terimakasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pengurus DMI Kabupaten Sekadau," kata Radius.
"Saya berharap agar Ketua dan pengurus DMI Kabupaten Sekadau yang terpilih nantinya dapat menjalankan tugas sesuai dengan peran dan fungsinya sehingga keberadaan DMI dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat secara keseluruhan," pungkasnya.
(Tim Liputan)
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS